Siapa sih yang tidak kenal dengan karakter Doraemon? Hampir semua orang tahu tentang Doraemon. Ya, Doraemon merupakan sebuah robot kucing cerdas yang ada dalam serial kartun dengan judul yang sama. Doraemon mempunyai kantung ajaib di perutnya yang bisa mengeluarkan benda-benda canggih dan ajaib. Saat ini Doraemon mendapat banyak adaptasi, contohnya seperti game Doraemon Android terbaik.
Game Doraemon yang ada saat ini, mempunyai genre yang sangat bervariasi. Ada genre edukasi, adventure, dan lain sebagainya. Kebanyakan dari game Doraemon dibuat untuk anak-anak, namun tidak ada salahnya juga apabila dimainkan oleh remaja atau orang dewasa. Nah, pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan beberapa daftar rekomendasi game tentang Doreamon terbaik yang bisa Anda mainkan melalui perangkat Android dan juga iOS.
Berikut rekomendasi Game Doraemon Android Terbaik dan Terpopuler :
1. Doraemon Gadget Rush
Untuk rekomendasi yang pertama, ada sebuah game tentang Doramon dengan judul Doraemon Gadget Rush. Game ini menyajikan genre kasual yang sangat cocok dimainkan pada waktu senggang. Doraemon Gadget Rush merupakan game Doraemon yang dikembangkan dan dipublikasikan oleh developer Animoca. Anda akan menemukan karakter-karakter ikonik dari seri Doraemon seperti Nobita, Doraemon, Shizuka, Giant, Suneo, dan masih banyak lagi karakter lainya.
Game ini merupakan salah satu game yang populer di Playstore, pasalnya total unduhnya telah mencapai angka lebih dari 5 juta pengguna diseluruh dunia. Untuk ukuranya yaitu hanya sekitar 43 MB saja, sehingga bisa dipastikan akan sangat ringan ketika dimainkan. Dengan ukuran tersebut pula Anda bisa memainkan game Doraemon Gadget Rush melalui perangkat smartphone dengan spesifikasi yang rendah sekalipun. Jadi, apakah Anda tertarik mecobanya?
2. Doraemon Repair Shop Seasons
Nah, untuk daftar rekomendasi yang berikutnya ada game dengan judul Doraemon Repair Shop Seasons. Ketika memainkan game ini, Anda akan disuguhkan dengan genre kasual yang mengusung gameplay RPG. Sesuai dengan judulnya, dalam game ini Anda akan diminta untuk membatu Nobita dan Doraemon beserta teman-temanya untuk menjalankan sebuah bisnis reparasi barang elektronik. Anda harus bisa memperbaiki barang-barang milik pelanggan untuk menyelesaikan permainan.
Kepopuleran game ini sudah tidak perlu dipertanyakan lagi, hal tersebut bisa dilihat dari total unduhanya di Playstore saja yang telah mencapai lebih dari 5 juta pengguna diseluruh penjuru dunia. Doraemon Repair Shop Seasons menawarkan grafis yang sederhana, sehingga membuat ukuran dari game ini cukup kecil yaitu sekitar 38 MB saja. Untuk memainkan game Doraemon offline ini, Anda bisa mengunduhnya secara gratis di Playstore maupun di App Store.
3. Doraemon MusicPad
Jika Anda menyukai game dengan genre music dan suka dengan karakter Doraemon, maka Anda wajib mencoba game Android ini. Pasalnya, dalam game ini Anda akan disajikan dengan sebuah gameplay yang mengharuskan pemainnya untuk mencocokan ritme lagu. Ada banyak pilihan lagu yang bisa Anda putar dalam game Doraemon MusicPad ini. Jadi tidak akan bosan dengan lagu yang itu-itu saja. Kontrol game ini sangat mudah dan sederhana, jadi pasti langsung bisa memainkanya.
Di Playstore, game ini termasuk game Doraemon terbaik dan terpopuler karena total unduhanya yang telah mencapai angka lebih dari 1 juta pengguna. Game edukasi musik dengan tema Doraemon ini dikembangkan dan dirilis secara global oleh developer Smart Education Ltd. Jika Anda penasaran dengan game ini, silahkan langsung unduh dan mainkan secara gratis melalu Playstore untuk pengguna Android dan melalui App Store untuk pengguna App Store.
4. LINE: Doraemon Park
Game Doraemon Android terbaik yang selanjutnya ada game dengan judul LINE: Doraemon Park. Sesuai dengan judulnya, game yang membawa tema Doraemon ini dikembangkan dan dipublikasikan oleh developer LINE Corporation. Genre yang ditawarkan dalam game ini adalah teka-teki atau puzzle. Selain itu, ada juga genre lainya yang ditawarkan yaitu genre simulasi bisnis. Anda akan diminta untuk membangun sebuah taman dengan fasilitas-fasilitas umum yang lengkap.
Dengan gamplay dan genre yang disajikan tersebut diatas, wajar bila game ini telah diunduh dan dimainkan oleh lebih dari 1 juta pengguna di Playstore. Anda juga tidak perlu khawatir akan bosan ketika memainkan game Doraemon ini, pasalnya developer secara rutin selalu memberikan update terbaru yang tentunya sangat menarik dan seru. Dan tercatat terakhir kali memberikan update terbaru yaitu pada tanggal 30 November 2020 yang lalu.
5. Coloring Book MonMon Games
Untuk daftar yang kelima, ada game Doraemon dengan judul Coloring Bool MonMon Games. Sesuai dengan judulnya, dalam game ini pemain akan diajak untuk mewarnai karakter Doraemon. Ada banyak pilhan warna yang bisa Anda gunakan dan Anda bebas mau mewarnai Doraemon seperti apapun. Dengan gameplay tersebut, maka game ini akan sangat cocok untuk dimainkan oleh anak-anak usia dini. Dengan mewarnai, maka bisa membantu edukasi pada anak-anak usia dini.
Coloring Bool MonMon Games merupakan sebuah game besutan developer Coloring Book Developer. Dengan gameplay yang simpel, wajar bila game ini hanya berukuran sekitar 16 MB saja. Total unduhan game ini di Playstore telah mencapai lebih dari 500 ribu pengguna. Jadi bisa disimpulkan bahwa game ini cukup populer. Untuk memainkan game Doraemon terbaru ini, silahkan unduh di Playstore ataupun di App Store cara gratis.
6. Suneo DoraCat Run3D
Sesuai dengan judulnya, dalam game ini Anda hanya akan ditampilkan dengan karakter Suneo saja. Game Doraemon 3D ini merupakan hasil karya dari developer Lemulem Zaterumga. Anda akan disajikan dengan genre kasual yang tentunya sangat seru dan asyik. Gameplay yang disajikan yaitu pemain akan mengontrol Suneo untuk menyusuri jalanan yang penuh dengan rintangan.
Data di Playstore menunjukan bahwa game ini telah diunduh dan dimainkan oleh lebih dari 500 ribu pengguna diseluruh penjuru dunia. Sedangkan untuk ukuranya yaitu hanya 21 MB yang artinya akan sangat ringan ketika dimainkan. Dengan ukuran tersebut pula, Anda juga bisa menghemat ruang penyimpanan perangkat. Jadi apakah Anda tertarik memainkan game Doraemon Android terbaik ini?
7. Nabati Petualangan Doraemon
Nah, pada daftar ketujuh, ada game dengan judul Nabati Petualangan Doraemon. Game ini dikembangkan oleh developer Indonesia yaitu Kaldu Sari Nabati Indonesia. Dalam game ini, Anda bisa menscan karakter dari kartu hadiah yang ada di produk-produk nabati. Jadi Anda bisa sambil mengkoleksi hadiah tersebut.
Game ini bisa dibilang cukup populer, pasalnya di Playstore saja telah diunduh dan dimainkan oleh lebih dari 100 ribu pengguna. Jika Anda penasaran dengan keseruanya, silahkan unduh secara gratis di Playstore bagi pengguna Android ataupun di App Store bagi pengguna iOS.
8. Puzzle Kartun Anak
Yang terakhir ada game Doraemon terbaik dengan judul Puzzle Kartun Anak. Game ini dikembangkan oleh developer Solite Kids. Sesuai dengan judulnya, game ini mengusung gameplay puzzle yang cocok untuk anak-anak. Jadi, game ini akan sangat membantu pertumbuhan edukasi anak.
Total unduhan game Doraemon ini di Playstore telah mencapai lebih dari 10 ribu pengguna. Dan untuk ukuranya yaitu sekitar 15 MB saja yang artinya akan sangat menghemat ruang penyimpanan perangkat Anda. Untuk menikmati keseruan game Doraemon Android terbaik ini, silahkan unduh di Playstore atau App Store.