Dengan perkembangan teknologi game yang semakin canggih, sekarang Anda bisa memainkan beragam game olahraga di Android ataupun iOS. Contohnya seperti game sepak bola, badminton, futsal, balapan, hingga tenis meja atau pingpong. Nah, pada artikel kali ini, kami akan membahas tentang game pingpong terbaik yang bisa dimainkan melalui perangkat Android dan iOS.
Untuk memainkan game tenis meja terbaik, Anda bisa mengunduhnya di Playstore untuk perangkat Android atau di App Store untuk perangkat iOS. Game-game bertema pingpong atau tenis meja tersebut ada yang bisa dimainkan secara online atau juga bisa secara offline.
Tanpa basa-basi lagi, berikut ini adalah daftar rekomendasi game pingpong terbaik.
1. Table Tennis 3D Live Pingpong
Daftar rekomendasi yang pertama ada game dengan judul Table Tennis 3D Live Pingpong. Game bertema olahraga tenis meja ini dikembangkan dan dirilis oleh developer The App Guruz. Data di Playstore menunjukan bahwa game ini telah diunduh oleh lebih dari 1 juta pengguna. Dari segi ukuran juga terbilang ringan yaitu sekitar 51 MB saja.
Dalam game Table Tennis 3D Live Pingpong, Anda akan disajikan dengan grafis 3D yang memanjakan mata. Ditambah dengan efek suara yang nyata, membuat game ini terasa semakin realistis. Selain itu, Anda juga akan disuguhkan dengan tiga jenis mode permainan, yaitu mode quick match, mode career, dan mode head to head.
2. Table Tennis 3D
Developer Giraffe Games Limited memang terkenal dengan game-game Android dengan tema olahraga. Tak luput juga ada game pingpong dengan judul Table Tennis 3D juga merupakan hasil garapan dari Giraffe Games Limited. Sesuai dengan judulnya, Anda akan merasakan sensasi grafis 3D yang sangat nyata dalam game ini.
Dalam game ini, Anda bisa bermain mode PvP yang mana akan berhadapan dengan pemain lain secara real time. Kepopuleran dari game ini sudah tidak diragukan lagi, pasalnya telah diunduh oleh lebih dari 10 juta pengguna di Playstore. Untuk menikmati keseruan dari game ini, Silahkan unduh dan install secara gratis di Playstore.
3. Real Table Tennis Tournament
Rekomendasi game dengan tema olahraga tenis meja atau pingpong yang terbaik berikutnya ada game berjudul Real Table Tennis Tournament. Game ini dikembangkan oleh developer Ina LLC. Real Table Tennis Tournament pertama kali dipublikasikan dan diperkenalkan ke publik pada tangga 18 Desember 2018 yang lalu.
Ada fitur-fitur menarik yang ditawarkan oleh game ini. Contohnya seperti penyajian grafis yang menggunakan konsep 3D, mode career, mode online multipalyer, lebih dari 50 tingkatan level, dan masih banyak lagi fitur lainnya. Dari semua fitur yang disajikan tersebut, tak heran bila game ini masuk kedalam daftar game tenis meja mutiplayer terbaik.
4. Virtual Table Tennis 3D
Game pingpong terbaik yang berikutnya ada game dengan judul Virtual Table Tennis 3D. Game yang dikembangkan dan dipublikasikan oleh developer Clapfoot Inc ini terbilang sangat populer di Playstore. Pasalnya game ini telah diunduh oleh lebih dari 10 juta pengguna Playstore. Ukurannya yang sangat kecil yaitu hanya 5 MB menjadi salah satu faktor kepopuleran game ini.
Pemain akan disajikan dengan gameplay yang sederhana dan simpel. Ada sekitar 30 level yang bisa Anda mainkan. Dan ada 3 tingkat kesulitan yang bisa Anda pilih. Virtual Table Tennis 3D merupakan game offline, jadi Anda tidak perlu kuota internet untuk memainkan game ini. Tak heran bila game ini termasuk daftar game pingpong offline terbaik
5. Pingpong Classic HD 2
Dari semua game pingpong diatas, mungkin game berjudul Pingpong Classic HD 2 ini merupakan yang paling simpel. Dengan ukuran yang hanya 2,6 MB membuat game ini bisa dimainkan diperangkat Smartphone dengan spesifikasi apapun. Dan data di Playstore menunjukan bahwa game ini telah diunduh dan diinstall oleh lebih dari 1 juta pengguna diseluruh dunia.
Meskipun mengusung konsep klasik dan menggunakan grafis 2D, namun game ini tetap seru dan menarik untuk dimainkan. Anda akan dihadapkan dengan 3 tingkat kesulitan mulai dari easy, medium, hingga hard. Bisakah Anda menyelesaikan tantangan game ini? Silahkan unduh dan install di Playstore secara gratis untuk mencobanya.
6. Table Tennis Touch
Rekomendasi game tenis meja Android terbaik yang keenam ada game dengan judul Table Tennis Touch. Game ini dikembangkan dan dipasarkan oleh developer Yakuto. Tak tanggung-tanggung, game ini telah diunduh dan dimainkan oleh lebih dari 10 juta pengguna di Playstore. Ukurannya yang ringan yaitu hanya 26 MB juga menjadi faktor kenapa game ini bisa populer.
Selain itu, Anda juga akan disajikan dengan grafis 3D yang sangat realistis. Apalagi dengan tambahan efek suara yang disajikan juga sangat nyata membuat game ini semakin terasa realistis. Jika Anda ingin memainkan game pingpong offline ini, silahkan unduh di Playstore atau App Store secara gratis tanpa biaya apapun.
7. Pro Arena Table Tennis Lite
Dalam game Pro Arena Table Tennis Lite, Anda akan dimanjakan dengan sebuah grafis menakjubkan berkonsep 3D. Game ini dikembangkan oleh developer Pirogue Studios. Pertama kali diperkenalkan dan dipasarkan ke publik yaitu pada tanggal 4 April 2015 yang lalu.
Banyak tantangan yang akan Anda hadapi, total ada sekitar 200 tantangan yang mana Anda harus mengalahkan para pemain tenis meja yang disediakan dalam game. Dari 200 pemain tersebut, akan ada yang kuat dan ada yang biasa saja. Anda juga bisa mengatur perspektif kamera ketika bertanding tenis meja.
8. Table Tennis Champions
Selain game Table Tennis 3D diatas, ternyata developer Giraffe Games Limited juga membuat gamebertema pingpong lainnya yaitu Table Tennis Champions. Tak beda jauh dengan game Table Tennis 3D, game ini juga sangat populer di Playstore. Dan tercatat telah diinstall dan dimainkan oleh lebih dari 10 juta pengguna diseluruh dunia.
Tidak perlu khawatir untuk Anda yang menggunakan Smartphone dengan spesifikasi rendah, karena ukuran dari game ini hanya sekitar 44 MB saja. Anda akan dihadapkan dengan 50 tantangan yang mempunyai tingkatan berbeda. Selain itu, ada fitur online multiplayer sehingga Anda bisa bermain dan beradu kemampuan dengan teman. Jadi, sangat wajar apabila game ini termasuk kedalam daftar rekomendasi game pingpong terbaik
9. Pingpong Masters
Daftar yang kesembilan ada game dengan judul Pingpong Masters. Sama dengan game Virtual Table Tennis 3D, game ini juga dikembangkan oleh developer Clapfoot Inc. Anda akan dihadapkan dengan berbagai tantangan yang mempunyai 90 level. Lalu juga ada sekitar 30 pemain pingpong yang sudah menjadi master player.
Di Playstore, game ini telah diunduh oleh lebih dari 5 juta pengguna diseluruh dunia. Sedangkan untuk ukurannya yaitu sekitar 12 MB saja. Jadi tidak akan memakan terlalu banyak space penyimpanan Smartphone Anda. Game ini sangat cocok untuk menghemat kuota internet, pasalnya Pingpong Masters bisa dimainkan secara offline. Jadi, apakah Anda tertarik memainkan game tenis meja offline ini?
10. I’m Pingpong King
Daftar game tenis meja terbaik yang terakhir ada game dengan judul I’m Pingpong King. Di Playstore, game ini telah diunduh dan dimainkan oleh lebih dari 5 juta pengguna diseluruh dunia. Game ini merupakan game bertema tenis meja yang dikembangkan dan dirilis oleh developer Orangenose Studio.
Untuk ukuran dari game ini sendiri terbilang kecil yaitu sekitar 55 MB saja. Jadi, untuk Anda yang menggunakan Smartphone dengan spesifikasi rendah tetap bisa memainkan game ini. Jika Anda tetarik mencoba game pingpong terbaik ini, silahkan unduh secara gratis di Playstore.