Game Square Enix Terbaik

3 min read

Developer game Square Enix merupakan sebuah developer game terbaik dan terbesar. Hingga saat ini, telah banyak game Square Enix terbaik yang telah rilis. Sebelum menjadi Square Enix, merupakan sebuah 2 perusahaan berbeda yaitu Squaresoft dan Enix. Dua perusahaan tersebut sama-sama bergerak dalam bidang video game.

Barulah pada tanggal 2003 memutuskan untuk bergabung dan menjadi Square Enix. Dari beberapa game yang mereka rilis, ada beberapa franchise yang sangat populer dan diminati penggemarnya.

Nah, pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan beberapa daftar franchise game terbaik yang telah dikembangkan dan dirilis oleh Square Enix.

1. Dragon Quest Series

game square enix terbaik

Franchise game terbaik dari Square Enix yang pertama adalah Dragon Quest Series. Seri game ini mempunyai desain visual yang mirip dengan anime. Dragon Quest juga merupakan salah satu saingan seri Final Fantasy yang merupakan franchise milik Square Enix juga. Akira Toriyama yang merupakan mangaka dari komik Dragon Ball mempunyai peran penting dalam seri ini. Dia berperan sebagai desain karakter.

Selain Akira Toriyama, ada juga nama Yuji Horii sebagai penulis cerita dan Koichi Sugiyama sebagai komposer musik. Dragon Quest Series pertama kali dirilis pada tanggal 27 Mei 1986. Pada awal perilisannya, game ini diperuntukan perangkat Famicon, NES, dan MSX. Namun, saat ini Anda bisa menikmati keseruan dari seri Dragon Quest hampir disemua perangkat. Mulai dari Playstation, Xbox, Nintendo, hingga melalui mobile Smartphone.

2. Final Fantasy Series

game square enix

Game Final Fantasy Series merupakan seri RPG yang menjadi andalan developer Square Enix yang menjadi salah satu franchise game paling laris sepanjang masa. Perilisan pertamanya yaitu pada tahun 1987 untuk Famicom. Seri Final Fantasy diprakarsai oleh Hirono Sakaguchi dan dikenal sebagai sebuah game yang memiliki inovasi dalam segi visual, musik, dan gameplay.

Genre yang diusung oleh Final Fantasy Series adalah RPG. Anda akan disuguhkan dengan pertarungan aksi dengan kekuatan berbau fantasy. Plot cerita yang dihadirkan juga sangat menarik, sehingga bisa mengambil perhatian para gamers dan membuatnya tidak merasa bosan. Seiring dengan perkembangan teknologi dalam dunia game, membuat Final Fantasy Series bisa Anda mainkan diberbagai macam perangkat. Mulai dari Playstation, Nintendo, Xbox, hingga Mobile Smartphone.

3. Star Ocean Series

game square enix ps2

Daftar game Square Enix terbaik selanjutnya ada game Star Ocean Series. Game ini mengambil plot cerita dengan tema Sci-fi yang mana pemain akan diajak untuk menjelajahi luar angkasa. Anda bisa menemukan beberapa kemiripan game Star Ocean Series dengan game Star Trek. Genre yang diusung oleh Seri Star Ocean adalah RPG dengan sistem pertarungan secara real time.

Star Ocean Series pertama kali dikembangkan dan dirilis pada tahun 1996. Game ini dicetuskan pertama kali oleh Yoshiharu Gotanda sebagai kreatornya dan Motoi Sakurada sebagai pemegang kendali musik dan efek suara. Seri terakhir dari game Star Ocean telah rilis pada tanggal 7 Desember 2016 yang lalu dengan judul Star Ocean: Anamnesis.

4. Kingdom Hearts Series

game square enix android offline

Square Enix memang terkenal dengan game-game RPGnya. Dan Kingdom Hearts Series ini juga merupakan sebuah game RPG yang dimiliki oleh Square Enix. Developer Square Enix berkolaborasi dengan Disney Interactive Studios untuk mengembangkan Kingdom Hearts Series. Pembuatan game ini dipimpin oleh Tetsuya Nomura. Seri pertama dari game Kingdom Hearts dirilis pada tahun 2020 untuk perangkat Playstation 2.

Plot ceritanya berfokus pada seorang karakter bernama Sora yang sedang berjuang mencari teman bernama Riku dan Kairi yang terpisah dengannya. Dalam game ini, Anda akan disajikan dengan karakter-karakter ikonik dari Disney dan Final Fantasy. Untuk seri terbarunya telah rilis pada tanggal 28 Maret 2019 yang lalu dengan judul Kingdom Hearts 3.

5. Tomb Raider Series

game square enix pc

Seri Tomb Raider pertama kali dirilis yaitu pada tanggal 25 Oktober 1996 untuk perangkat PC, Playstation dan konsol Sega Saturn. Square Enix berperan sebagai publisher dalam Seri Tomb Raider ini mulai dari tahun 2010 hingga saat ini. Untuk pengembangnya, dipegang oleh beberapa developer seperti Ubisoft, Core Design, dan lainnya.

Pemain akan disajikan sebuah petualangan Lara Croft untuk mencari mencari harta karun atau artefak kuno. Saking populernya game ini, sampai mendapat adaptasi komik, novel, bahkan hinggal film yang diperankan oleh Angelina Jolie. Seiring dengan perkembangan teknologi, untuk bermain game Tomb Raider Series sudah bisa diberbagai perangakt seperti Playstation, Xbox, Nintendo, hingga Smartphone Android ataupun iOS.

6. Chaos Rings Series

game square enix android

Franchise terbaik dari Square Enix selanjutnya ada Chaos Rings Series. Seri Chaos Ring terbilang sebagai sebuah franchise game yang baru. Pasalnya, seri pertamanya rilis pada tanggal 20 April 2010 yang lalu. Game ini dibuat untuk perangkat mobile, seperti Android, iOS, Playstation Mobile, dan Windows Phone. Dan untuk seri terbarunya telah rilis pada tanggal 16 Oktober 2014 yang lalu dengan judul Chaos Ring 3.

Seri game ini dicetuskan oleh Takehiro Ando. Pemain akan disajikan dengan kualitas visual 3D yang sangat luar biasa. Anda juga akan disajikan dengan gameplay RPG klasik. Untuk menikmati keseruan dari game Chaos Rings Series, Anda perlu menyiapkan biasa sekitar Rp. 339.000. Meskipun cukup mahal, namun Anda tidak akan rugi, karena fitur-fitur yang diberikan sangat sepadan dengan harga tersebut.

7. Mana Series

game square enix ps3

Seri game Mana merupakan sebuah spin-off dari seri Final Fantasy. Game ini mengambil banyak adaptasi dari Final Fantasy mulai dari sihir, summon, monster, dan unsur lainnya. Seri game Mana menghadirkan genre RPG yang dibumbui dengan action. Game ini diprakarsai oleh Koichi Ishii, lalu ada nama Kenji Ito sebagai komposer, ada juga Shinichi Kameoka dan Nao Ikeda sebagai desain visual dan karakter.

Sebelum menjadi Mana, game ini berjudul Final Fantasy Adventure. Namun, seiring berjalannya waktu, akhirnya berganti nama menjadi Mana Series. Untuk perilisan pertamanya yaitu pada tanggal 28 Juni 1991, dan seri terbarunya yaitu Trials of Mana Remake yang dirilis pada tanggal 24 April 2020 yang lalu. Jadi, tunggu apalagi untuk mencoba game ini?

8. Deus Ex Series

game square enix ps4

Daftar franchise Square Enix terbaik selanjutnya ada Deus Ex Series. Seri dari game Deus Ex pertama kali dirilis yaitu pada tanggal 23 Juni 2000 dengan judul Deus Ex. Kemudian untuk seri terbarunya telah rilis pada tanggal 24 Januari 2017 dengan judul Deus Ex: Breach dan Deus Ex: Mankind Divided – VR Experience. Square Enix berkolaborasi dengan beberapa developer lain seperti Eidos Montreal, Farel Interactive, dan lainnya.

Deus Ex Series merupakan sebuah game yang mengusung genre RPG dengan bumbu FPS. Selain itu, game ini juga menyajikan gameplay stealth game, jadi Anda akan diajak untuk menjadi seorang agen dan mengalahkan musuh secara sembunyi-sembunyi. Dari gameplay tersebut, tak heran bila game ini termasuk kedalam franchise game Square Enix terbaik yang wajib Anda coba. Jadi, tunggu apalagi untuk mencoba keseruan game ini?

Game Tekken Terbaik

Bagi penggemar game Fighting, pasti sudah tidak asing lagi dengan game Tekken. Ya, Tekken merupakan sebuah franchise game bertema fighting yang sangat populer. Bahkan...
Chrollo Lucilfer
3 min read

Game Monster Hunter Terbaik

Monster Hunter adalah sebuah franchise game dengan nuansa fantasi buatan developer Capcom. Pada awal perilisannya yaitu tanggal 11 Maret 2004, game ini ditujukan untuk...
Chrollo Lucilfer
4 min read

Game Resident Evil Terbaik

Resident Evil adalah sebuah franchise game yang mengusung genre survival horror dan Shooter. Untuk genre shooter, Anda akan disajikan dengan mode Third-person shooter dan...
Chrollo Lucilfer
3 min read

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *